zsnr95ICNj2jnPcreqY9KBInEVewSAnK0XjnluSi

Teddy

 

Sore menuju malam dari dalam kamar Arsya, suasana tidak begitu berubah. Arsya masih merangkul tubuh pacarnya, entahlah, karena ia anggap begitu. Wajahnya dingin dengan tatapan kosong mirip psiko. Arsya memeluk pacarnya dengan erat, seakan-akan itu adalah pelukan perpisahan. Di tangan kirinya dia memegang tisu yang sudah basah akibat ingus. Setelah capek, ia lalu berbaring sejenak. Lalu memeluk guling, dengan itu, pandangannya mengarah ke hape. Ia lalu mengambil hape itu dan dengan satu hentakan ia membantingnya ke lantai. Pecah. Seperti sebelumnya.

Air mata mulai keluar lagi, ia kembali menangis. Tangisan tidak keras, ia hanya meringis seperti orang kesakitan. Posisinya sekarang adalah kaki di lekuk lalu rangkul, sekarang, ia mirip pecandu. Ia seperti orang yang tidak pantas hidup. Segala apa yang membuat orang bahagia seakan-akan di rampas darinya. Tangisnya kembali berubah menjadi senyum, lalu ketawa. Hape yang sudah pecah dibagian layar, ia ambil dan taruh kembali. Sejenak ia melihat foto seseorang. Temannya, namanya, Nisa.

Sebulan sebelum kelulusannya di SMA, ia banyak menghabiskan waktu bersama orang bersama orang bernama Nisa. Nisa adalah cewek sekelasnya. Parasnya beda dari yang lain, bagi Arsya. Menurut Arsya, Nisa itu adalah orang yang membuat kopi kalah untuk  membuat mata melek. Nisa duduk dibagian bangku kedua, tepat di belakang Arsya. Jadi, dari depan, Arsya selalu mencuri pandang. Meski hanya berpura-pura meminjam tipe-x atau catatan. Padahal ia hanya ingin berbalik melihat Nisa. Tatkala Arsya berbalik, ia selalu berbagi senyum ke Arsya. Itulah yang membuat Arsya geer.

Nisa adalah alasan Arsya untuk datang pagi-pagi sekali ke sekolah. Datang lebih rajin kesekolah. Selain daripada itu, malam dimana Arsya memegang hape Blackberry-nya, ia menimbang-nimbang, topic awalah apa yang bagus untuk memulai percakapan. Kemarin ia sudah mencoba menanyakan pr, lalu di iringi obrolan tanya-jawab pribadi. Malam itu, Arsya, tanpa topic pembuka, ia mengawali semua dengan PING!!! tiga kali. Seperti biasa, sambil menunggu balasan, Arsya meredupkan layar hapenya lalu menaruhnya sambil tengkurap. Tidak lama setelah itu, balasan pun muncul, Arsya membuka, isinya,”Iyaa”

Arsya kemudian lompat sambil menggigit bantal guling. Lalu ia sadar hampir gila.

Obrolan disambung dengan menanyakan pekerjaan apa yang sedang ia lakukan, lalu menuju pertanyaan sudah makan apa belum. Pertanyaan-pertanyaan itu sangat basi. Tapi bagi Arsya, ngga ada cara lain, men. Pertanyaan yang sama, ia tanyakan setiap malam, kecuali satu pertanyaan malam itu. Arsya mengumpulkan keberanian mengetik. Ia memulai dengan perlahan, lalu ia melihat layar hape dan menekan send.

Ia menutup kepala memakai bantal.

Bunyi balasan menyegerakan Arsya meraih hapenya. Ia membuka, membaca perlahan. Lalu dengan senyum menyeringai sangat-sangat menyeringai seketika berubah menjadi pupus. Ia mengetik kembali. Lalu tidur.

Beberapa minggu setelah itu, Nisa berulang tahun. Arsya akhirnya memutuskan meng-hadiahkan kado Teddy Tear ke Nisa. Salah satu boneka yang Nisa suka. Ditemani Iran, teman Nisa, Arsya akhirnya membawa pulang boneka Teddy Bear coklat. Banyak sekali boneka Teddy Bear, tapi yang Arsya pilih dengan saran dari Iran, ia memilih boneka itu.

Boneka itu telah sampai ke tangan nisa disaat malam Arsya mendapati BBM Nisa yang isinya terima kasih. Arsya senang karena 1) tumben ia di BBM duluan dan 2) ia senang mendapati orang yang ia sayang senang. Apalagi Arsya tahu, 3) Nisa suka Boneka itu.

Tidak terasa, kelulusan SMA sangat tidak terasa. Itu membuat Arsya dan teman lainnya sangat menghargai waktu bersama. Arsya and the geng selalu makan setelah pulang sekolah di bakso favorit mereka. Setelah semua perkara sekolah selesai, mereka jarang bertemu. Terutama Arsya dan Nisa. Awal-awal Arsya merasa normal. Setelah pengumuman dan prom Arsya baru merasakan kehilangan sesungguhnya. Liburnya hanya diisi menyendiri di kamar. Ia melanjutkan kuliah dengan hati yang terjebak masa lalu. Ia seperti tengkorak hidup. Ia lalu pergi ke tempat dimana ia membeli boneka Teddy Bear itu, lalu membeli lagi mirip. Ia namakan boneka itu Nisa. Boneka yang ia anggap pacar. Ia sekarang menghabiskan waktunya dikamar 3 x 3 bersama boneka yang ia anggap pacar bernama Nisa. Ia kini disangka psiko karenanya.

Baca cerita pendek lainnya di ampas.coffee

Related Posts

4 comments

  1. Kasihan ya Arsya, cintanya pada Nisa sepertinya sudah mencapai batas overdosis sehingga gara-gara terpisah setelah lulus SMA Arsya sampai sebegitunya. Get well soon Arsya.

    Oh iya, ada beberapa bagian yang typo dan penggunaan kata 'di' untuk kata depan dan imbuhan yang salah tempat. Ngakak pas baca kata 'Teddy Tear' xD. Ada juga beberapa kata yang kurang efektif menurutku, sudah ditulis tapi ditulis lagi :v

    ReplyDelete
  2. ehhh ini cerita beneran kan, terharu gua ngebacanya.......hikz.....hikz

    sampe segitunya, berpisah dgn doi karena lulus SMA, menggunakan boneka sebagai sosok pengganti, sedihkan?

    btw, gua jadi keinget film kocak lo yang openingnnya boti malem malem, ooo iya namanya "SANDERA"......hehe meluncurr

    ReplyDelete
  3. Wah, bahaya tuh kalo depresi gara-gara berpisah sehabis sekolab usai. Kasian juga ya si Arsya jadi galau akut begitu.

    ReplyDelete
  4. Aku kirain arsya itu ceweknya diawal tadi ternyata nisa yg cewek yaa...semoga ini hanyalah cerita fiksi, dan kalaupun nyata semoga arsya kembali mengingat bahwa Tuhan selalu ada untuknya mengadu.

    ReplyDelete
Terimakasih sudah membaca. Sila berkomentar terkait tulisan ini.